Bicara Tentang Kematian…

Agustus 30, 2010

Sorry bukan maksud hati ingin membicarakan kematianku suri di dunia maya dalam hampir sebulanan ini…dan memang belum ada niatan juga…(semuanya gara-gara laptopku yang tiba-tiba mati tanpa ada tanda-tanda kematian terlebih dahulu hingga bikin akunya setengah linglung akibat kehilangan pegangan karena separuh jiwaku pergi…) Tapi memang tiba-tiba saja akunya lagi pengen bicara tentang kematian manusia yang penuh misteri walau pasti terjadi…bagaimana sebaiknya kita mati….trus cara mati mana yang paling enak bagi semuanya….bagaimana juga misteri tentang mati suri…mati karena tidur….dan bagaimana menyiapkan diri kita untuk menghadapi kematian….?! Semuanya mungkin tidak akan terjawab dalam tulisan ini secara memuaskan tapi minimal akan banyak diskusi tentang kematian yang tentunya mengharapkan sharing and masukan dari Anda para pengelana yang kebetulan mampir di padepokan ini….

Segalanya bermula saat obrolan santai di kantor membicarakan tentang kematian ibunya temen yang terjadi secara mendadak. Pak Budi secara guyonan menyatakan bahwa mendadak mati merupakan cara mati yang paling diidamkan banyak orang karena proses yang cepat hingga tingkat kesakitan yang dialami Camat (calon yang mau mati) bisa diminimalisir ples dapat bonus tidak merepotkan sama yang ditinggalkan…walau tentu saja membawa efek kejut bagi yang ditinggalkan….apalagi jika kematiannya akibat kecelakaan (misal akibat meledaknya tabung gas elpiji seperti dialami banyak orang akhir-akhir ini). Lebih sedih lagi jika masih ninggalin anak yang masih kecil-kecil and si camat adalah penopang ekonomi keluarga maka jelas-jelas akan terjadi kekacauan sektor ekonomi yang bisa menghancurkan masa depan anak-anak yang ditinggalkan. Bagaimana kalau yang ditinggal sudah dewasa semua…?! Berat juga karena pada dasarnya seorang anak pastilah ingin membalas jasa-jasa orang tuanya….and salah satunya adalah dengan merawat orang tua saat sakit sebelum meninggal….Jadi, walau mati mendadak enak bagi si camat tapi tidak begitu menyenangkan bagi yang ditinggalkan…

Lalu apakah si camat harus sakit agak lamaan dulu agar yang ditinggalkan bisa memberikan bakti terakhirnya….?! Saya sendiri pernah mengalami hal seperti itu saat ayah saya sakit and dirawat di rumah sakit hampir satu setengah bulanan sebelum akhirnya meninggal….Dan terus terang saja hal itu sangat merepotkan bagi yang ditinggalkan walau sampai sekarang saya masih yakin bahwa masa 1,5 bulan itulah yang harus kami lakukan buat membalas segala pengorbanan ayah tercinta yang telah begitu dominan terhadap hidup kami sekeluarga selama hayat. Tapi, yang seperti itu tidak enak sama sekali…!! Tidak enak bagi saya karena harus montang-manting nyari duit buat nutupi biaya rumah sakit si ayah hingga sempat menyerah juga….Tidak enak bagi adhek perempuan saya yang terpaksa harus secara marathon nungguin siang malam di rumah sakit akibat ayah yang sudah tidak bisa apa-apa….Tidak enak juga bagi si ayah yang kelihatan begitu menderita selama sakit hingga tubuhnya yang gagah perkasa menjadi kurus kering ala jerangkong hidup hanya 1,5 bulan paska mulai masuk rumah sakit… Baca entri selengkapnya »


Sikap Sang Legenda fet.: God Bless, Ucok AKA Harahap, Kla Project

Januari 18, 2009

Tahun 2009 nanti, dunia musik di tanah air akan kembali diramaikan oleh hadirnya kembali dua legenda musik tanah air yakni GodBless dan Kla Project. Dalam beberapa promo utamanya dalam bentuk wawancara di Metro TV, kita dapat melihat derajad ke-legend-an dua group besar itu….minimal tanpa melihat lagu-lagu mereka yang memang abadi dan legendaris itu, kita sudah disuguhi sebuah tampilan prinsip dari dua group besar sehingga kita bisa tahu mengapa mereka pantas disebut sebagai legenda hidup musik Indonesia….

god_bless_02

God Bless Baca entri selengkapnya »


Pernikahan Dini Versi Syekh Puji….

November 11, 2008

Akhirnya Lutfiana Ulfa, sang gadis cilik penuh kontroversi mau dipulangkan juga ke orang tuanya….walaupun pada mulanya Ulfa menolak dengan keras upaya pemisahannya dengan sang suami Syekh Puji (Pujiono Cahyo Widianto)…bahkan dalam suatu wawancara di televisi dia secara tegas meminta masyarakat buat tidak terlalu membesar-besarkan masalah pernikahan dini kontroversialnya karena semuanya normal….dia baik-baik saja….dan sudah kadhung cinta dengan Syekh Puji….Sebuah ucapan kontroversial yang diucapkan seorang gadis bau kencur tapi begitu alami….alias bener-bener sempurna ’seperti tanpa diskenario’…..Sebuah ucapan yang kayaknya malah bikin panas suasana hingga memancing komentar-komentar pedas dari aktivis perempuan macam Ratna Sarumpaet serta si Rike ‘Oneng’ Pitaloka yang memang telat menikah itu….hingga mungkin malah bikin kedudukan suaminya semakin terpojok….hingga mungkin memunculkan tangan-tangan ’penguasa’ yang merasa hal itu sudah mulai meresahkan masyarakat guna memisahkannya dari suami tercinta….yang diistilahkan oleh aktivis perlindungan anak Kak Kresno sebagai sebuah penundaan pernikahan…..

Upaya bijak dari Kak Kresno itu memang akhirnya menjadi jalan keluar yang dipandang cukup melegakan semua fihak…karena disatu sisi, seluruh aktivis perempuan akan melihat bahwa untuk sementara Ulfa lolos dari jaring-jaring Pedofilia Syekh Puji….. sementara di sisi lain, Lutfianan Ulfa tetep bisa mendapatkan segala haknya sebagai istri juragan kaya asal desa Bedono, Jambu itu. Dari sinilah akhirnya kita bisa melihat happy ending dari sebuah drama kehidupan manusia yang gaungnya sempet mengalahkan popularitas pemilihan presiden Amerika atau malah pelaksanaan hukuman mati buat trio pelaku (?!) Bom Bali I, yakni Amrozi, Imam Samudra dan Ali Imron….Yang tinggal dihati kita saat ini adalah berbagai pertanyaan seputar alasan Syekh Puji melakukan pernikahan dini yang kontroversial itu….Ada maksud apa dibalik keputusannya menikah si bocah manis 9 tahun itu….?! Baca entri selengkapnya »


Sensualitas Wanita dimata Pria

Oktober 7, 2008

Bagi wanita kecantikan adalah segala-galanya….dan untuk mendapatkan hal itu, banyak wanita rela berkorban apa saja buat jadi cantik. Banyak definisi yang dikeluarkan oleh berbagai pendapat tentang definisi apa itu cantik. Mengapa wanita harus cantik. Alasan utama tentu saja untuk menarik perhatian lawan jenisnya yaitu pria. Walau demikian, bagi seorang pria daya tarik wanita bukanlah dari kecantikannya semata…apalagi cantik bagi setiap pria bersifat relatif juga. Lalu apa daya tarik utama seorang pria terhadap wanita. Kalau yang ini semua makhluk planet berkelamin pria di muka bumi pasti setuju bahwa daya tarik wanita terutama adalah sensualitasnya alias bagaimana seorang wanita itu dikatakan seksi atau memiliki sex appeal yang tinggi….dan itu bukan berarti wanita itu harus cantik….asal bisa membangkitkan gairah seksual sang pria, itu sudahlah cukup…Dengan kata lain, jika disuruh milih antara wanita cantik atau sensual maka sebagian besar pria akan memilih yang kedua…karena barang yang cantik akan bagus dibuat pajangan di atas lemari sementara untuk yang sensual para pria tak akan ragu untuk memakainya…..

Lalu bagaimana kriteria sensualitas wanita di mata pria…?! Ada beberapa faktor yang mempengaruhinya….dan pada tiap bagian tubuh wanita pastilah mengandung daya tarik seksual tersendiri….atau bisa memberikan sensasi seksual yang berbeda-beda….mulai dari rambut, mata, bibir, dada atau bokong sekalipun…..dan mungkin pada tiap bangsa pandangan sensualitas wanita itu juga bisa berbeda pula….Bagaimana dengan sensualitas wanita Indonesia di mata pria….?! Saya kira belum banyak pakar (pandai berkelakar) yang membahas secara detail mengenai hal itu. Sebagai seorang pecinta wanita (tentu dong….masak pecinta pria laiknya si Ryan), berikut akan saya coba uraikan sensualitas wanita Indonesia di mata pria sebagai berikut. Baca entri selengkapnya »


Sex di Bulan Puasa….

September 14, 2008

Siang Hari

Jelas gak bisa ngesex kecuali kalo mo batal….tapi kalo kita batal belum tentu bisa ngesex juga karena istri boleh nolak jika dia tetep mutusin buat tetep puasa…

Malam Hari

Habis Buka puasa yang penuh dengan rahmat alias apa yang diserahkan pasti akan diembat maka efeknya pasti males akibat kekenyangan….jadi boro-boro mau ngesex, sholat tarawih aja males….. Waktu perut sudah mulai kosong, hasrat mulai muncul jadi itulah saatnya….kecuali jika istri sudah keburu tidur (seringnya sih begitu….) sambil ngomel-ngomel “emangnya siapa yang mo mbangunin kita buat sahur besok pagi….?!”

Saat Sahur

Tetep aja nggak enak…soalnya harus cepet-cepet makan sahur and keburu imsak….Di satu sisi Ngesex yang pengennya cepet-cepet kagak enak (utamanya buat istri)….di sisi lain, ngesex juga gak enak jika diiringi suara orang yang lagi ngaji dari masjid dekat rumah yang gak pernah berhenti mulai masuk waktu sahur sampai subuh…..

Lalu apa yang Kita lakukan….?!

Ya…sabar lah mo apa lagi….Puasa-puasa khan waktunya orang sabar….Kalo gak bisa sabar, urus sendiri lah tuh hasrat seperti biasa kita lakukan saat mahasiswa…..


Tontonlah Selagi Suka….

April 28, 2008

Refleksi Indonesian Idol 2008

Nyari hiburan di Televisi emang sulit….Gak tau kenapa, semakin banyak televisi bukannya semakin banyak pilihan tontonan tapi malah semakin tambah bikin mual saja karena sajiannya ita-itu saja….sinetronnya tambah gak masuk akal….beritanya tambah mengerikan…..infotainment-nya juga malah bikin tambah ngiri dengan kehidupan para artis yang serba enak…..acara olah raganya juga pilihan yang jelek-jelek saja…..sementara acara lawak-melawak juga semakin tidak lucu….Pokoknya acara favorit adalah mencat-mencet remote lah…..Walau demikian, mau gak mau tiap hari tetap saja kita nonton Tipi dari sore hingga malem…..gak ada pilihan lain sih (sambil nunggu anak-anak pada tidur……). Siapa tau ada acara yang bagus……But kalo ada acara yang bagus….ya….tak tonton teros sampek bosen….lalu ganti acara lain lagi…..dan seterusnya….dan seterusnya…..

Setelah era Heroes, Supranatural dan Blade usai….acara TV favoritku beralih pada acara-acara ajang pencarian bakat….seperti Super Mama yang walau secara kualitas suara tergolong pas-pasan tapi gaya kemasan host-nya yang lucu berat bikin betah berlama-lama nonton tuh acara…..Setelah acara itu usai, kemudian muncul acara-acara sejenis….biasa lah TV swasta kita suka latah, jika ada acara yang laris pasti acara sejenis akan cepet-cepet dibikin…..btw akunya juga mulai bosen dengan acara model gitu hingga gak pernah nonton lagi…..hingga kemudian munculah acara American Idol sesion 7 nan penuh dengan penyanyi-penyanyi muda berbakat….bahkan seniman, karena mereka tak hanya bernyanyi tapi juga memainkan musik……Asyiknya….. Belum kelar tuh acara…eee…. Acara Indonesian Idol muncul dan membikin malam-malamku semakin semarak….Belum lagi acara KDI 5 yang ternyata asyik juga saat mendengar suara-suara merdu penyanyinya (kayaknya lebih merdu dari yang penyanyi pop lho…?!) serta dialog-dialog lucu para komentatornya, yang Mbak i’i, Mbak Carolyn dan Mbak Cinthya Sari….. Baca entri selengkapnya »


Hidup Merepotkan Mati pun Merepotkan

Maret 10, 2008

“Tak ada hidup yang lebih menyenangkan kecuali saat dia merasa berguna….”
Pepatah Orang Keren

He…he….he…tulisan kali ini hanyalah waton menulis saja….tanpa ada maksud menyindir-nyindir pihak tertentu….baik itu tokoh tertentu….pejabat tertentu….hakim tertentu….jaksa tertentu…atau malah koruptor tertentu…..Tetapi jika ada kesamaan nama maupun peristiwa atau malah menganggap bahasa yang saya gunakan mengandung banyak metafora….itu memanglah tidaklah disengaja….jadi ma’afkanlah bagi Anda yang merasa tersindir….walau saya yakin para yang mungkin tersindir itu tidak akan pernah membaca tulisan saya ini….mengingat bukan jalan teknologi dan kompetensi yang mereka pilih untuk mendapatkan kesuksesan…..

Kali ini saya akan bercerita tentang mahluk yang bernama tikus….Seperti juga kota-kota lain tikus menjadi problem tersendiri bagi masyarakat, khususnya di daerah perkotaan…. Bagaimana tidak….?! Mereka kerap kali mengganggu kehidupan masyarakat karena kerakusannya….berkeliaran dengans seenaknya….tidak pernah takut dengan manusia….mengacak-acak seluruh isi ruangan….menghabiskan sisa-sisa makanan atau malah persediaan makanan yang lupa diamankan dengan baik….susahnya lagi mereka susah dibrantas….ibarat mati satu dinasti…ada saja dinasti tikus baru yang akan menggantikannya…bahkan itupun dalam waktu yang singkat….!!

tom-and-jerry.jpg

Baca entri selengkapnya »


Fenomena Unik Sekitar Meninggalnya Soeharto

Januari 28, 2008

Inna lillahi wa’inna lillahi roji’un….akhirnya Pak Harto meninggal juga hari minggu kemaren 27 Januari 2008 sekitar jam 13.00….sebuah kehilangan besar bagi bangsa ini…..bukan hanya karena jasa-jasa beliau tetapi juga pada sejarah dan kontroversi yang selalu mengiringi langkah beliau…. Saya sendiri baru tahu kabar tentang meninggalnya Sang Jendral Besar itu saat mendengar celotehan tetangga waktu lagi males-malesan keluar dari rumah (maklum kalau minggu memang sering saya habiskan dengan nyantai berat…mulai tidur ngebluk sampai nonton film dari DVD-DVD bajakan yang telah kukumpulin….pa lagi saya kemaren malem hanya sempet tidur selama 3 jam….jadi waktunya nyaur utang tidur bukan…?!)

Piye, do ra berduka cita po ra…?! Pak Harto mati…..” Demikian celotehan tetanggaku yang menurutku sich bernada sinis…walau gak tak pedulikan mengingat mereka hanyalah orang-orang lugu yang ada di sekitarku….(yach….tetanggaku memang kebanyakan bukan orang yang berpendidikan tinggi dan tak pernah kenal makanan yang namanya internet….tapi gak pa-pa toh….kehidupan khan beragam…..) Separo gak percaya aku tanyakan hal itu sama istriku tentang kebenarannya….dan semakin yakin dengan jawaban istriku saat kulihat layar kaca yang hampir seluruhnya menyiarkan acara seputar Soeharto…..ditambah di kejauhan suara sirne meraung-raung di jalanan Semarang-Solo meraung-raung….Wah para pejabat atau mantan pejabat pada lewat mau takziah nich….fikirku…..

Baca entri selengkapnya »


Semuanya Mengharapkan Kematian Soeharto

Januari 12, 2008

Berita-berita di koran, internet maupun televisi (sorry aku gak ndengerin radio…) pada minggu-minggu terakhir ini banyak membicarakan perihal sakitnya Soeharto….mantan Presiden RI yang dibenci sekaligus dicintai banyak orang…..Ratusan bahkan mungkin ribuan orang sibuk memadati RS Pertamina tempat Soeharto dirawat….mulai dari para tokoh-tokoh nasional, para pejabat negara termasuk Wapress, para mantan pejabat di era Beliau, para wartawan, hingga rakyat jelata yang tak terkenal pun gak mau ketinggalan buat nengok Soeharto…..minimal nengok rumah sakitnya doang karena dilarang masuk……Kerumunan penjenguk itu kadang membikin aku heran sendiri….Ada apa sebenarnya yang terjadi….Apa yang diharapkan mereka dengan berkerumun dengan heboh begitu….?! Jangan-jangan mereka mengharapkan seperti yang saya harapkan….yakni matinya Soeharto….!! Wuiih…..

Siapa saja yang mengharapkan matinya sang tokoh besar itu…..?! Lalu mengapa mereka mengharapkan hal itu….?!
Baca entri selengkapnya »


Yang Lucu Tentang Korupsi

Januari 9, 2008

Kata orang Indonesia surganya korupsi….Karena apapun yang ada di negeri ini bisa dijadikan lahan korupsi. Berbagai anekdot dan cerita lucu diapungkan orang untuk menggambarkan betapa berat dan bejatnya perilaku korupsi di Indonesia…di windede.com ada beberapa cerita lucu mengenai korupsi di Indonesia, salah satunya adalah begini :

KONON, di akhirat nanti, setiap negara mendapat sebuah jam khusus. Jam itu sangat istimewa karena bisa menunjukkan tingkat kejujuran pejabat pemerintah suatu negara. Makin jujur, makin lambat pula jalannya jarum jam, demikian juga sebaliknya. Jam Filipina berputar kencang. Artinya benar saja tuduhan bahwa Marcos banyak korupsi. Demikian juga Kongo, negara-nya Mobutu Seseko, yang berputar lebih cepat lagi. Jam untuk sejumlah negara lain bervariasi. Kamerun dan China termasuk cepat. Amerika agak cepat, sementara Iran berjalan perlahan. Namun anehnya di situ tak ada jam negara kita, Indonesia. Maka nyeletuklah seseorang: “Lho jam Indonesia maaana?” tanyanya menyelidik. Sang malaikat pun menjawab dengan tenang dan kalem; “Kami taruh di belakang dapur, sangat cocok dijadikan kipas angin.”

Itu baru ceritanya. Di dunia nyata, saya juga melihat hal-hal yang lucu dari korupsi. Diantaranya saya uraikan dalam tulisan berikut. Baca entri selengkapnya »


Bisakah Kita Menjadi Seorang Pahlawan…..?!

November 9, 2007

Apakah definisi Pahlawan pada era milenium ini….?! Kalau dulu sich gampang, soalnya tujuannya jelas mempertahankan kemerdekaan itu sampai titik darah penghabisan….maka munculah nama-nama seperti Pangeran Diponegoro, Cut Nya’ Dien, Imam Bonjol, Alibasyah Sentot, Teuku Umar sebagai para pahlawan yang gugur demi mendapatkan kemerdekaan….Yang agak baru adalah Soekarno, Bung Hatta, Bung Tomo, Jendral Sudirman, Sjahrir sebagai para pahlawan yang berhasil memerdekakan negeri ini….itu yang terkenal….Yang tidak terkenal mungkin ada Paino, Jaiman, Sukidi, Munandar, Agus, Yahmi….Para pahlawan tak terkenal yang mungkin ikut gugur dalam peristiwa 10 November 1945…..

Bagaimana dengan saat ini….?! Bisakah kita menjadi seorang pahlawan bagi negeri ini….?! Apa kriterianya…?! Apa tujuannya….?! Susah juga ya….padahal setiap orang pasti ingin menjadi pahlawan….Lalu apa definisi Pahlawan di jaman ini….?! Ada komentar menarik dari John Mc. Line saat ditanya oleh Matt, dua orang tokoh utama film Live Free or Die Hard saat mereka berjuang mati-matian melawan super hacker yang mengacaukan Amerika
”Mengapa Paman mau bersusah payah berjuang seperti ini….?!”
Yah…sebenarnya aku gak mau juga…Tapi berhubung tidak ada orang yang mau melakukan….terpaksa dech…..Kalau ada yang mau menangani sich, dengan senang hati aku akan pensiun…..”
……Sebuah komentar menarik, yang sedikit banyak menggambarkan definisi pahlawan di jaman ini…(atau ‘gak ada yang mau melakukan itu’ maksudnya gak ada yang mau bikin pilem ala Die Hard selain Bruce Willis ya….?!)
Baca entri selengkapnya »


Kita Harusnya Lebih Takut Pada Manusia daripada Tuhan

Oktober 24, 2007

Hari pertama masuk kerja setelah lebaran, selalu merupakan hari yang spesial bagi saya. Maksudnya adalah di hari itu saya selalu menyempatkan diri untuk masuk kerja. Walaupun dalam kondisi apapun (mis. :sakit, capek, untung belum pernah kena sakit keras….) saya akan berupaya untuk masuk kerja. Mengapa demikian….?! Ya….karena di hari pertama masuk kerja pasca lebaran itulah merupakan hari yang paling pantas berma’af-ma’afan dengan seluruh rekan sekerja, baik staf, bawahan maupun atasan. Kalau di hari lain, basi…..gak pantes….kelihatan gak tulus….cenderung ngathok…. pedekate…ples ndeso juga……

Lantas buat apa kita perlu meminta ma’af sama rekan sekerja….?! Jelas sekali to…..wong kita bergaulnya tiap hari juga sama mereka….bahkan mungkin interaksi tersering ya sama mereka daripada sama orang kampung…..dan tentu saja gesekan-gesekan,baik kecil maupun besar…..baik tidak sengaja maupun sengaja nyikut……pastinya sering terjadi. So….di hari yang masih mambu-mambu lebaran ini waktunya kita saling minta maaf…..dengan ikhlas…..kosong-kosong….ra ketang bar ngono baleni maning gawe dosa baru…..gak pa-pa….namanya juga orang hidup….punya emosi….juga ambisi….but sing penting saiki njaluk sepuro sikik…..yo to….?!
Baca entri selengkapnya »


Kehilangan Kenikmatan Rasa Es Teh…..

Oktober 10, 2007

Sebenarnya ada sebuah moment yang sangat kunantikan di bulan Puasa tahun ini nan terik, sulit air, dipenghujung estehstroberi.jpgmusim kemarau….yakni nikmatnya berbuka puasa dengan ditemani dua gelas es teh manis nan segar…..Sayang seribu kali sayang, sampai dengan hari-hari terakhir bulan puasa ini, kenikmatan rasa es the segar nan nikmat belum pernah kurasakan. Seperti telah kuceritakan, istriku gagal menghadirkan buka puasa nikmat with es teh….. walau telah memakai merek teh gopek langgananku sejak kecil….Pakai teh instan sisri lama-lama bosen juga (atau ada perubahan rasa ya…?!) …..Pakai the celup, rasanya terbaik dari yang tertidak enak….ya….begitulah kenikmatan itu masih terus kunantikan sampai lebaran tiba……

Baca entri selengkapnya »


Nikmatnya Berbuka…..

September 18, 2007

Apa yang paling kunantikan saat Bulan Puasa…….Nikmatnya Berbuka….!! Dan itu selalu identik dengan yang dingin-dingin alias segala minuman bercampur ES….!! Maklum tubuhku termasuk katagori subur yang tak tahan panas…..

 es-melon-427.jpg

so…….walaupun para pakar kesehatan ngomong bahwa berbuka paling baik adalah dengan minuman hangat terlebih dahulu agar perut tidak kaget….serta makanan yang manis-manis biar tenaga kembali…..kalo aku ya….tetep saja pakek minuman berasa es plus gorengan….walau untuk itu aku harus mengalami yang namanya mangsur-mangsur sampek abes…..tapi ya malah kebetulan….setelah itu perut kan jadi enteng….lega…kosong….so….bisa nguntal lagi khan…?!

Dan Anda pasti semua sudah menduga bahwa dari semua species Es beserta derivat-derivatnya….my favorit drink adalah Es Teh (manis)…!! Dan sejak berbuka pertama, itulah yang kuminta dan selalu disiapkan istri saya buat menemani buka puasa saya….Cuman sayangnya…..mulai buka puasa pertama sampai hari ketiga…..es teh yang disediain istri saya rasane gak karu-karuan….kadang kurang manis….anyep…..dan saat kuminta nambahi gula….eee….malah kemanisan hingga kurang segeeerr….!! Sampek marah-marah aku plus komplain dengan istri saya…..Jangan bilang aku kejam suka marah-marahin istri…..tapi boleh dong aku berupaya menikmati berbuka puasa saya setelah seharian didera dehidrasi….. pa lagi puasa kali ini istri saya kagak puasa karena lagi ‘mimiki‘…….
Baca entri selengkapnya »


Merdeka…..?! Belum….!!

Agustus 20, 2007

Demikian sebuah sajak yang dibacakan oleh Prof. Eko Budiharjo, yang mantan rektor UNDIP itu, yang paling seneng baca puisi saat memberikan ceramah dalam suatu pertemuan. Dan siang itu semua menantikan sajak beliau karena katanya memang dia mau membacakan sebuah sajak khusus dalam rangka HUT RI ke 62…..dan ternyata sajaknya hanya pendek…..Merdeka….?! Belum….!! (susah juga niruin ekspresi sang profesor teknik yang pengennya disebut budayawan itu via bahasa tulisan….)

Dan tiba-tiba saja saya dapat SMS dengan teman jauh saya (Mr. Hari) yang kayaknya cocok banget dengan kalimat sang Profesor. Begini bunyi SMS-nya……

MERDEKA….! 62 TH Kita nikmati sebuah TUMPENG. Nasi dari BERAS VIETNAM, Tempe KEDELAI AMERIKA, Abon DAGING AUSTRALIA, Buah PISANG BRAZIL, BAWANG PUTIH CHINA, GARAM INDIA, Bendera KERTAS SCOTLANDIA, Bayar tumpeng via BANK SINGAPURA dengan MOBIL JEPANG. Kita tetap bangga krn tampah & beseknya BAMBU ASLI INDONESIA….!!

Merdeka……?! Belum…….